Senin , 12 Dec 2022, 21:19 WIB

Qatar 2022 Dinilai Jadi Piala Dunia Terakhir Buat Jordan Henderson

Rep: Eko Supriyadi / Red: Israr Itah
Jordan Henderson dari Inggris di Piala Dunia 2022.
Foto AP/Manu Fernandez

Jordan Henderson dari Inggris di Piala Dunia 2022.

Jordan Henderson akan berusia 36 tahun pada Piala Dunia 2026.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Gary Neville tidak yakin kalau Jordan Henderson akan dipercaya masuk skuad Inggris berikutnya. Henderson diyakini telah menjalani Piala Dunia terakhir dalam kariernya, saat Inggris tersingkir dari babak perempat final Piala Dunia 2022 oleh Prancis.

Henderson dipercaya memimpin lini tengah Inggris bersama Declan Rice dan Jude Bellingham. Namun ia tidak dapat mencegah kekalahan yang dialami timnya. Pada Piala Dunia berikutnya, yaitu 2026, Henderson akan berusia 36 tahun. Ia diperkirakan tidak mungkin akan menjadi starter pada tahap kariernya seperti itu.

Baca Juga

Dengan pemikiran itu, Neville tidak yakin kapten Liverpool tersebut akan dipilih untuk skuad Inggris, entah itu kebijakan yang dibuat olehnya sendiri maupun manajer tim nasional. "Jordan Henderson dan Kyle Walker akan bangun pagi ini, terpikir pada mereka tadi malam, (berpikir) bahwa saya mungkin tidak akan berada di sana lagi," kata Neville, dikutip dari Liverpool Echo, Senin (12/12/2022).

Neville mengatakan, terkadang sulit untuk menerima kenyataan tersebut karena ia pernah mengalaminya pada 2006. Pemain muda, kata dia, berpikir kalau mereka akan kembali pada kesempatan berikutnya. Namun pemain dan manajer yang lebih tua akan memikirkan apakah mereka masih punya kesempatan atau tidak.

Sementara Henderson mengaku belum berpikir untuk pensiun dari tim nasional, termasuk pada Piala Dunia berikutnya. ''Saya telah melihat banyak pemain berusia 36 tahun di Piala Dunia. Jadi tidak ada alasan mengapa saya tidak bisa. Sejujurnya, Anda tidak pernah tahu kapan Piala Dunia terakhir Anda,'' ujar Henderson. 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
piala dunia piala dunia fifa piala dunia 2022 piala dunia qatar inggris the three lions jordan henderson
Berita Terpopuler
Berita Lainnya